Kamis, 08 November 2012

Ada Ferrari 599 GTO Di Jakarta

JAKARTA- Kabar baik bagi pecinta mobil super sport lansiran Ferrari. Pasalnya Indonesia bakal kedatangan mobil sport jalan raya tercepat berlambang kuda jingkrak tersebut.

Ya, apa lagi kalau bukan Ferrari 599 GTO. Mobil super sport yang hanya diproduksi 599 unti saja di dunia ini akan masuk ke Tanah Air. dalam waktu dekat ini.

"Kita kebagian jatah juga untuk 599 GTO, mungkin Desember ini, tapi baru masuk Januari tahun depan," papar President Director PT Citra Langgeng Otomotif, Irmawan Poedjoadi. PT Citra Langgeng Otomotif merupakan official distributor untuk Ferrari dan Maserati di Indonesia.

Mobil sport jalan raya ini dibangun lewat mesin 599XXX yang telah mengalami sejumlah rombakan agar dicapai hasil yang makin sempurna. GTO 599 dibekali dapur pacu berkapasitas 6.00 cc 12 silinder yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 661 daya kuda dengan torsi puncak hingga 619 Nm.

Jangan tanyakan perihal kemampuan mobil ini di atas aspal. Sebab GTO 599 mampu berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 3,35 detik saja. Merasa masih mampu mengemudikan dengan kecepatan lebih dari itu? Jangan khawatir, sebab mobil ini masih bisa dibawa ngebut sampai 335 km/jam.

Gelar mobil jalan raya tercepat mungkin pantas disandnag Ferrari ini, mengingat ketika diuji coba pada sirkuit Fiorano, GTO 599 membubuhkan catatan waktu 1 menit 24 detik untuk satu putaran. Sebuah catatan waktu yang mirip mobil balap F1.

Selain desain yang dibuat seaerodinamik mungkin, para insinyur Ferrari juga mencoba membuat bobot GTO ini lebih ringan. Karena itu dipilih bodi berbahan aluminium, rem dari carbon ceramic, serta sistem transmisi 6-speed dari bahan yang ringan namun kuat sehingga perpindahan antar giginya dapat berlangsung lebih cepat 60 mili detik dari mobil sport biasa.

Meski tampak garang diluar, namun Ferrari mencoba memberikan sesuatu yang lebih mewah pada kabin GTO 599. Bahan serat karbon digunakan pada bagian gearshift, door trim, dan setir.

Sementara itu Ferrari juga membekalkan fitur baru yang mereka sebut Virtual Race Engineer sebagai alat yang mampu memonitor kondisi mobil saat dijalankan.

10 Mobil Termahal di Dunia Versi Majalah Forbes 2012

Halo gan kali ini kita membahas tentang 10 mobil termahal di dunia versi majalah forbes. oke tak perlu basa basi lagi kita baca oke.

Beberapa bulan yang lalu majalah forbes, yaitu majalah editor ekonomi dan keuangan menerbitkan kumpulan mobil yang merupakan mobil jalanan yang dijual dengan budget paling mahal yang ada di pasaran.

1. Bugatti Veyron Supersport
mobil termahal di dunia
Dengan harga $2,6 juta atau sekitar 24,3 Milyar, Bugatti Veyron Supersport jadi mobil termahal didunia saat ini. Veyron akan memanjakan Anda dalam kemewahan dan kecepatan super.

2. Ferrari 599XXX
mobil termahal di dunia
Ferrari belum mengumumkan harga resmi untuk produk terbarunya tapi diperkirakan mobil Ferrari 599XXX ini akan dijual dikisaran harga USD 2 juta atau Rp 18,6 Milyar.

3. Zenvo ST1
Mobil Termahal di Dunia
Ternyata Denmark tidak hanya terkenal karena bir Carslberg dan Hans Christian Andersen, negara inipun mampu membuat mobil super mahal bermerk Zenvo yang harga USD 1,8 juta atau Rp 16,8 Milyar

4. Koenigsegg Agera R
Mobil Termahal di Dunia
Tidak mau kalah dengan tetangganya Denmark yang memproduksi Zenvo, swediapun membuat mobil termahal, Agera Koenigsegg seharga USD 1,5 juta atau Rp 14 Milyar

5. Aston Martin One-77
Mobil Termahal di Dunia
Merk legendaris Aston Martin akan memproduksi mobil Aston Martin One -77 dengan jumlahnya sangat terbatas hanya sesuai pesanan. Mobil ini dihargai USD 1,4 Juta atau Rp 13,07 Milyar,

6. Maybach Landaulet
Mobil Termahal di Dunia
Salah satu mobil favorit Madonna dan Jay Z yaitu Maybach Landaulet. Mobil ini berharga USD 1,4 Juta atau Rp 13,07 Milyar

7. Pagani Huayra
Mobil Termahal di Dunia
Huayra adalah mobil super kedua yang diproduksi Pagani setelah sukses dengan Zonda.(yang diproduksi hanya 12 mobil pertahun). Pagani Huayra mungkin diproduksi lebih banyak dari Zonda dan akan dijual di Amerika dengan harga: $1.3 juta atau Rp 12,13 Milyar.

8. Hennessey Venom GT
Mobil Termahal di Dunia
Mobil produksi Amerika Venom Hennesey ini dibanderol dengan harga: $1 juta atau Rp 9,33 Milyar.

9. SSC Tuatara
Mobil Termahal di Dunia
Satu lagi produk buatan Amerika yaitu, Tuatara dijual dengan harga $970,000 atau Rp 9 Milyar.

10. Porsche 918 Spyder
Mobil Termahal di Dunia
Di tempat terakhir adalah Porsche 918 Spyder yang harganya $845,000 atau Rp 7,9 Milyar.




 

BUGATTI VEYRON

Melihat lebih dekat tentang Bugatti Veyron, apa saja kelebihan mobil ini, mari kita cari tahu lebih banyak tentang dia.
Bagaimana Anda mendefinisikan mobil produksi yang paling menakjubkan di dunia?Apakah akan:
  • Mobil yang paling bertenaga kuda ?
  • Dengan kecepatan tercepat dan percepatan?
  • Mobil yang paling mahal?
Pada saat ini, Bugatti Veyron tampaknya memiliki semuanya. Mobil dengan mesin 16 silinder dengan 4 buah mesin turbo dan 7 transmisi percepatan ini mampu menghasilkan daya pacu sebesar 1001 tenaga kuda, akselerasi 0 sampai 100 km/jam hanya membutuhkan waktu 2.3 detik, dan kecepatan maksimal mobil Bugatti’s Veyron 16.4 ini mampu mencapai sekitar 420 km/jam.
SPESIFIKASI
Model : Bugatti Veyron 16.4
Engine : 7993cc, 16 silinder dalam W
Power : 1001bhp @ 6000rpm Power 1001bhp @ 6000rpm
Torsi : 922 lb ft @ 2200rpm Torsi £ 922 ft @ 2200rpm
Transmisi : 7-speed DSG, manual dan otomatis
Bahan Bakar : 11.7mpg (gabungan) CO2 574g/km
Akseleration : 0-62mph: 2.5sec
Top speed : 253mph
Dengan kekuatan itu mampu menghasilkan waktu yang sangat fantastis
  • Sebuah kecepatan tertinggi 250/ mph (400/ kph)
  • Sebuah waktu nol-ke-100 dari tiga detik
  • Sebuah waktu nol-ke-180 dari 14 detik
Apakah ada yang punya minat membelinya, ayo siapa. mungkin harus tunggu nyampe jadi orang terkaya dulu ya karna harga mobil ini dibandrol dengan harga 2,600,000 USD bro, kalo rupiah murah ya bro. :D